Musikalisasi Puisi (Ada contohnya, guys!)


   

    Guru bahasa Indonesia saya bilang bahwa musikalisasi puisi artinya membaca puisi dengan diiringi irama. Maknanya, kamu harus mengubah syair puisi kamu mengikuti nada lagunya. Selain itu, kamu juga iboleh menambahkan beberapa bait puisi untuk dibaca.

    Karena membuat nada sendiri itu sulit, maka saat itu guru bahasa Indonesia saya hanya memerintahkan muridnya untuk mengubah lirik suatu lagu dengan syair puisi yang kami buat.

  Contohnya adalah musikalisasi puisi yang saya buat ini. Musikalisasi puisi ini menggunakan lagu milik Anji yang berjudul Dia.

  Silahkan dilihat. Jika mau mencomot, mohon izin dulu dengan berkomentar di bawah postingan ini.


Musikalisasi puisi: Anji - Dia


Bagian Puisi Untuk Dinyanyikan

 

Disuatu hari yang amat pedih, kita bertemu
Aku yang tengah kesepian, kembali merasa ramai
Hati ini kembali temukan senyum yang hilang..
Semua itu karna ... kawan.
Oh kawan
Tetap disini
Temani aku
Bersamaku, selamanya.
Teruslah engkau jadi sahabatku
Hari ini dan selamanya.
Jauh waktu berjalan kita lalui bersama
Terkadang kita bertengkar, tetapi tetap bersama.
Bersahabat dengan dia
Ku merasa bahagia
Semua itu karna kawan
Oh kawan
Tetap disini
Temani aku
Bersamaku, selamanya.
Teruslah engkau jadi sahabatku
Hari ini dan slamanya.

Bagian Puisi Untuk Dibaca


Kawanku.
Kini tak ada lagi sepi
pedih tak lagi berarti
Tangis tak lagi muncul
Semua itu,
karna aku punya kamu
Penimbul tawa
Pencetus canda
Penghilang luka
Terimakasih sahabatku
Karenamu, kini ku tau makna hidup

Komentar

Yuk, Kepoin yang Lain!

Review: Emina Bright Stuff Moisturizing Cream

[Puisi] Perasaanku yang Bisu

Buat Kamu yang Masih Bingung Dengan Cita-Citamu

5 Aplikasi Gratis Buat Kamu yang Hobi Baca!

Moci, Tahu Aci, dan Tari Endel Sebagai Budaya Asli Tegal

[ARTIKEL] PROBLEMATIK SISTEM RANKING DI SEKOLAH

[REVIEW] Alasan Kamu Harus Nonton Howl's Moving Castle!

[ARTIKEL] REVIEW NIVEA STRAWBERRY SHINE

Songfiction: Speechless